Tips Trik Memilih MLM yang Tepat
Bisnis MLM (Multi Level Marketing) saat ini sudah menjadi tren bisnis di Indonesia. Bisnis ini banyak menjadi pilihan karena MLM menjanjikan keuntungan yang besar dengan modal yang tergolong sangat ringan. Melalui MLM sudah banyak lahir kisah sukses orang-orang yang berhasil merubah kehidupannya from Zero To Hero.
Tips Trik Memilih MLM yang Tepat |
Dari seorang tukang parkir, tukang sayur, pekerja bangunan, PNS dengan penghasilan rendah, mereka berhasil menjadi leader MLM dengan penghasilan puluhan hingga ratusan juta rupiah.
Akan tetapi berkembang pesatnya MLM di Indonesia juga menimbulkan dampak negatif. Saat ini banyak muncul program penggandaan uang, skema piramid, arisan berantai, dan berbagai bentuk bisnis lainnya yang berkedok MLM namun berakhir dengan penipuan yang merugikan anggotanya.
Namun jangan takut, karena kami akan memberikan beberapa tips yang dapat anda gunakan untuk menemukan program MLM yang aman dan terpercaya untuk anda.
Sebelum anda memutuskan untuk bergabung dengan MLM, perhatikan tips di bawah ini:
IUPB (Izin Usaha Penjualan Berjenjang). Ingin bergabung dengan bisnis MLM? Maka pilihlah perusahaan MLM yang sudah memiliki IUPB! Apa itu IUPB? IUPB (Izin Usaha Penjualan Berjenjang) adalah sebuah izin yang dikeluarkan oleh kantor Bina Usaha dan Pendaftaran Perusahaan, Departemen Perindustrian dan Perdagangan. Surat izin ini adalah bukti bahwa perusahaan MLM tersebut adalah perusahaan yang memiliki legalitas di Indonesia. Oleh karena itu pilihlah perusahaan MLM yang memiliki IUPB untuk menjamin keamanan anda dalam bergabung di perusahaan MLM.
Anggota APLI. APLI (Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia) adalah anggota dari asosiasi perusahaan MLM terbesar di dunia, yaitu WFDSA (World Direct Selling Associations). Jika sebuah perusahaan MLM tergabung dalam APLI, maka bisa dipastikan bahwa perusahaan MLM tersebut aman untuk diikuti. Karena APLI memiliki kode etik yang ketat dalam menyeleksi perusahaan-perusahaan yang menjadi anggotanya. Bahkan organisasi ini tidak segan-segan utuk mengeluarkan anggotanya yang melanggar kode etik APLI. Untuk mengetahui info perusahaan MLM yang tergabung dengan APLI anda dapat mengunjungi website www.apli.or.id
Testimonial. Perusahaan MLM yang terpercaya akan selalu mengutamakan kepuasan pelanggannya. Jika konsumen merasa produk yang dibelinya tidak sesuai, maka perusahaan akan segera menggantinya atau mengembalikan uang konsumen 100%. Sebelum bergabung dengan perusahaan MLM anda dapat mencari testimonial dari customer yang telah membeli produk-produk perusahaan tersebut. Melalui testimonial tersebut, anda dapat menilai apakah perusahaan MLM tersebut sudah memliki pelayanan yang baik atau masih memiliki pelayanan yang buruk. Selain tidak aman, pelayanan buruk kepada pelanggan yang dilakukan perusahaan MLM akan membuat anda mengalami kesulitan dalam menjual produk dari perusahaan tersebut.
Memilih Upline. Jika anda diajak oleh teman atau siapa saja dari perusahaan MLM (yang sudah terbukti legal), maka pilihlah Upline yang sudah sukses. Memilih Upline yang sudah sukses di perusahaan MLM akan dapat menjadi sebuah motivasi bagi anda. Selain itu anda juga dapat belajar dari sang Upline, bagaimana awalnya ia bergabung di perusahaan tersebut dan bagaimana langkah-langkah yang ia lakukan untuk menjadi upline yang sukses. Ga usah takut Uplinenya pelit ilmu. Karena pada dasarnya prinsip bisnis MLM adalah menyukseskan orang lain untuk kesuksesan diri kita sendiri. Jadi Upline pasti dengan senang hati akan membagikan pengalamannya kepada anda sebagai member baru.
Segmen Pasar
Temukanlah perusahaan MLM yang sesuai dengan segmen pasar anda. Jika anda berencana menjual di sekitar rumah anda dengan ekonomi menengah ke bawah, maka pilihlah perusahaan MLM dengan produk harga yang terjangkau dengan segmen pasar anda. Atau jika anda ingin menjual ke kalangan menengah ke atas, maka pilihlah produk-produk premium. Selain itu buatlah perhitungan proyeksi keuntungan yang akan anda peroleh saat memasarkannya. Besar selisih harga member dan konsumen yang dari perusahaan, akan menjadi penentu besar penghasilan anda nan tinya.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda.
Tetap semangat dan semoga sukses selalu dan semangat terus gan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar