Jumat, 24 Oktober 2014

Manajemen toko Online dan Bisnis di Internet

Memang mudah menjalankan bisnis di internet bisa dikerjakan dari depan computer dimana tempat, tapi dari yang saya rasakan kalau semuanya dikerjakan sendiri jadi kurang maksimal karena menjadi tidak fokus karena dalam bisnis di internet misalnya toko online, kalau semuannya dikerjakan sendiri dari promosi, kemudian pelayanan kalau ada membeli kemudian untuk bagian pengiriman rasanya memang kurang maksimal jika dikerjakan sendiri, untuk itu pada posting kali ini saya coba mengulas tentang manajemen toko online sebagai salah satu cara bisnis di internet.

Dalam Menjalankan Bisnis di internet toko online saya membagi kedalam beberapa bagian kalau di perkantoran dibagi menjadi beberapa divisi, berikut  diantaranya antara lain :

1. Bagian membangun blog, dapat saya  ulas membangun blog atau website ini tugasnya posting produk, dan lain-lain mengelola blog.

2. Bagian Customer service ini bagian pelayanan jika ada pembeli, pengunjung yang bertanya-tanya.

3. Bagian Marketing dan promosi, dapat saya ulas bagian marketing ini yang cukup penting yaitu bagaimana mempromosikan website atau blog toko online biar ramai pengunjung

4. Bagian Pengepakan dan pengiriman ini berkaitan erat dengan bagian customer service, bagian pengepakan menerima data pembeli dari customer pembeli yang kemudian di packing dan dikirim.

5. Bagian keuangan ini juga penting untuk mengecek apakah transferan pembeli sudah masuk, setelah masuk bagian keuangan ini berkoordinasi dengan customer service dan bagian pengepakan dan pengiriman.

Dengan pembagian tugas yang terbagi-bagi tersebut saya rasa kerjanya akan lebih optimal karena bisa fokus bekerja hanya pada salah satu bidang, jika kelima divisi tersebut terasa berat karena tentunya mengeluarkan biaya operasional yang besar karena menggaji 5 orang, solusinya untuk awal bisa dua orang dulu bagian promosi dan bagian pengelolaan blog, jika ada peningkatan dan dirasa memerlukan tambahan tenaga SDM untuk mempercepat pelayanan, bisa menambah orang untuk membantu ke divisi lain misalnya pengepakan dan pengiriman.

Anda mungkin bisa membayangkan jika semuannya anda kerjakan sendiri, rasanya tidak fokus, kemungkinan yang terjadi blog atau website sudah bagus tampilannya tapi pengunjungnya sedikit karena tidak sempat mempromosikan blog, dan sebaliknya pengunjungnya ramai tapi tampilannya blog kurang rapih dan berantakan.

Salah satu pengelola blog pribadi agar tetap update saya lihat melakukan strategi yang bagus yaitu dengan menerima kiriman artikel dengan imbalan sejumlah uang, dengan cara ini update blog tidak masalah lagi karena ada kiriman artikel. Blog ini bisa dibilang makanan pokoknya artikel jika memberi makannya bagus pastinya blog akan berkembang bagus menjadi besar, seperti halnya manusia juga kalau makannya teratur pastinya bisa tumbuh besar dan gemuk dan sebaliknya jika tidak diberikan blog tidak teratur  tidak di update artikel perkembangannnya sulit tumbuh besat trafiknya pun dikisaran tertentu bahkan bisa turun, dengan kondisi seperti ini bisa terjadi tersalip blog atau website yang baru.

Jadi kesimpulannya perlu juga diketahui bagaimana memanejeman bisnis di internet atau toko online karena dengan manajemen yang bagus peluang besar hasilnya juga bagus, pengelolaan blog bisa optimal, promosi bisa optimal dan banyak hal lainnya bisnis di internet melalui toko online bisa terstruktur dan tersistem dengan baik.

Demikian pembahasan tentang manajemen toko online dan bisnis di internet dari sudut pandang saya, coretan ini hanya evaluasi versi diri saya sendiri dalam menjalankan bisnis di internet, mungkin ada pengunjung pembaca yang berbaik hati  mau menambahkan bisa share di form postingan.

Sekian mudah-mudahan membantu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar